Desain sebuah blog sangat menentukan jumlah pembaca yang mengunjungi blog tersebut. Karena pada nyatanya pengunjung akan lebih terpikat pada blog dengan tampilan yang sederhana, nyaman dilihat, dan memiliki banyak akses yang memudahkan pembaca untuk menjelajah seluruh isi dari blog tersebut. Nah, untuk itu lah kita harus pandai-pandai memilih template blog agar sesuai dengan keinginan kita sekaligus sesuai dengan pengunjung blog kita. Lalu, bagaimana
cara untuk mengganti template blog tersebut? Sebenarnya hal ini juga sudah dibahas di
fitur rancangan blogspot beberapa waktu lalu. Akan tetapi, untuk memperjelas mari kita bahas lagi bersama-sama.
Pertama kita pilih dahulu template seperti apa yang sesuai dengan selera kita dan kita anggap menarik bagi pengunjung di beberapa
situs penyedia template blogspot. Setelah di download, buka file kompresan tadi dan temukan templatenya dengan file berekstensi .xml. Jika kita memiliki aplikasi pengompres file seperti winzip, winrar, atau aplikasi sejenis maka file tersebut akan terkompres secara otomatis dan kita tinggal menemukan saja file template tersebut di dalamnya. Setelah itu, ikuti langkah-langkah di bawah ini ;
Masuk ke dalam akun blogger kita.
Klik rancangan.
Klik edit HTML.
Perhatikan bagian backup/restore template, kemudian klik browse untuk mencari folder kita menyimpan template hasil download tadi.
Klik unggah dan selesai. Sekarang tinggal tunggu prosesnya dan template kita pun sekarang sudah berganti dengan yang baru.
Biasanya sebelum template diganti kita akan mendapatkan konfirmasi apakah kita ingin menghapus widget yang ada pada template sebelumnya atau tidak, karena widget tersebut tidak tercantum dalam template yang baru.
Sarannya adalah jangan terlalu sering mengganti template hanya karena alasan ingin coba-coba, karena hal ini akan mempengaruhi kerja google dalam mengindeks postingan dalam blog kita. Selamat berkreasi dengan template baru kawan! Kalau ada tambahan jangan lupa dikomentari yaa..
Salam blogger!
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Cara Mengganti Template Blogspot"
Post a Comment